CIAMIS,-
Wakil Menteri Dalam Negeri (Wmendagri) Dr Bima Arya Sugiarto mengingatkan kepada
Bupati Ciamis, Dr H Herdiat Sunarya agar segera mengisi posisi Wakil Bupati
Ciamis yang kosong ditinggalkan Alm H Yana D Putra.
Penyataan
tersebut disampikan Bima Aria dipenghujung arahannya dalam acara Pengarahan kepada
Forkompinda dan OPD se-Kabupaten Ciamis, di Aula Setda Ciamis, Rabu
(19/03/2025).
“Pengisian
Wakil Bupati adalah penting untuk membantu jalannya roda pemerintahan. Saya
juga sudah berkomunikasi dengan Pak Bupati terkait dengan pengisian posisi Wakil
Bupati, saya serahkan kepada Pak Bupati dan dewan untuk memprosesnya, setelah lebaran
harus sudah diproses,” tegasnya.
Menurut
Bima, dengan meninggalnya almarhum tidak menjadikan adanya kekosongan posisi Wabup,
karena sudah jelas nanti koalisi pengusung yang akan menbgusulkan dan
disepakati di DPRD.
"Tidak
ada kekosongan, semuanya jelas ketika meninggal dunia maka sesuai undang-undang
nanti koalisi pengusung yang mengusulkan dan akan disepakati oleh DPRD, sesimpel
dan sesederhana itu," tegasnya Bima.
Diakuinya,
phaknya sudah berkomunikasi dengan Bupati Ciamis Dr H Herdiat Sunarya terkait
pengganti Wakil Bupati Ciamis Almarhum H Yana D Putra yang meninggal dunia dua
hari menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) umum, dan menyarakan pengisian
posisi Wakil Bupati segera diproses, paling cepat setelah lebaran.
Dalam
kunjungannya ke Ciamis, Bima diberikan perintah oleh Presiden Prawbowo untuk
memberikan pemahaman yang sama tentang APBD, perencanaan, penganggaran dan
pelaksanaan.
"APBD
itu harus bisa melakukan sinkronisasi antara Asta Cita visi misi kepala daerah,
APBD juga harus efisiensi, kita ingatkan terus agar daerah itu mendetailkan
angka-angka yang direncanakan supaya tidak mubazir," katanya. (Eda)*
0 Comments