Anthika Mendaftarkan Diri Jadi Ketua PWI

ciamiszone.id :

CIAMIS,- Plt. Ketua PWI Ciamis, Anthika Asmara resmi mendaftar sebagai bakal calon Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Ciamis periode 2025-2028, di Sekretariat PWI Ciamis, Selasa (3/2/2025).

Penyerahan berkas pencalonan Anthika diterima langsung oleh Ketua Panitia Konferensi Wilayah (Konferwil) PWI Kabupaten Ciamis, Endang Setia Budi didampingi oleh Sekretaris Panitia Konferwil, Irfanyah.

Endang mengatakan, hari ketiga masa pendaftaran bakal calon anggota baru ada satu anggota PWI yang mendaftar yaitu Anthika Asmara. Menurutnya, masih ada waktu beberapa hari kedepan untuk anggota PWI yang akan mendaftar.

“Kita terbuka bagi siapa saja yang akan mendaftar asalkan memenuhi syarat, pendaftaran dibuka setiap hari di Sekretariat PWI Ciamis hingga batas akhir pendaftaran tanggal 5 Februari 2025,” kata Endang.

Endang menjelaskan, tahapan Konferwil PWI Kabupaten Ciamis berlangsung mulai dari tanggal 1 hingga 5 Februari 2025 merupakan pendaftaran bakal calon ketua PWI kemudian dilanjutkan untuk penjaringan bakal calon sampai penetapan calon ketua PWI.

“Konferwil akan dilaksanakan 20 Februari 2025 mendatang, Kami akan menjalankan tahapan (pemilihan Ketua PWI Ciamis) dengan terbuka sesuai dengan ketentuan yang ada,” katanya. (Eda)*


Post a Comment

0 Comments