CIAMIS,- Supriyanto
A.Md.I.P.,S.H.,M.M resmi menjadi Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Ciamis
yang baru menggantikan Beni Nurrahman A.Md.I.P.,S.H.,M.H. Serah terima jabatan Ka
Lapas tersebut berjalan lancar penuh khidmat di Aula Lapas Kelas IIB Ciamis,
Kamis (30/01/2025).
Sebelum
meninggalkan Ciamis, Beni Nurrahman yang akan menempati jabatan baru sebagai Ka
Lapas Kalianda, Lampung Selatan memohon maaf kepada seluruh keluarga besar Lapas
Ciamis dan berterimakasih atas dukungannya selama dirinya menjabat di Ciamis.
Diakuinya,
selama menjabat satu tahun, satu bulan tiga hari sebagai Kepala Lapas Kelas IIB
Ciamis, sudah meraih beberapa penghargaan diantaranya serapan anggaran terbaik
dari KPPN Tasikmalaya dan juga rekor ORI (Original Record Indonesia).
"Kami
mendapatkan tiga penghargaan sekaligus dari KPPN Tasikmalaya, peringkat pertama
serapan anggaran terbaik seluruh wilayah KPPN Tasikmalaya. Sebelumnya kami juga
sudah mendapatkan penghargaan rekor ori Original Musik Indonesia, Original
Record Indonesia, ini prestasi dari warga binaan kami selama 28 hari
menciptakan 55 lagu orisinil ciptaan warga binaan," katanya.
Menurutnya,
dengan promosi dirinya ke Lapas Kalianda menjadi sebuah tantangan besar, karena
di Kalianda merupakan gerbang lalu lintas darat Sumatera menuju Jawa.
"Di
sana kalau narkoba itu bukan hanya satu dua kilogram tapi satu truk L300 yang lewat
Kalianda di ujung Sumatera dengan tujuan Pelabuhan Bakauheni. Banyak tangkapan
besar oleh APH baik kepolisian atau BNN disana, kemudian wilayah hukumnya masih
wilayah hukum Lampung Selatan," katanya.
Sementara
Kepala Lapas Kelas IIB Ciamis yang baru, Supriyanto yang sebelumnya menjabat
seorang Kabid di Lapas Kota Malang mengaku sangat banyak sekali perbedaan antara
Ciamis dan Malang.
Meskipun
berbeda, ia tetap mengedepankan kemanusiaan, bahasa dan pelayanan pada
masyarakat.
"Perbedaan
dengan disana sangat banyak karena di Malang biasa menangani 2.500 sampai 3.000 kasus narapidana, sementara
disini jadi 300an. Artinya sama saja sebenarnya yang ditangani sama tetap kita
mengedepankan kemanusiaan bahasa pelayanan pada masyarakat," katanya.
Menurutnya,
langkah awal memulai petualangan baru di Ciamis adalah dengan silaturahmi ke
Forkopimda, APH dan sebagainya.
"Saat
ini kita mengerjakan perintah pimpinan yaitu pemberantasan narkoba, Napi dan
korupsi, pembinaan narapidana, ketahanan pangan itu poin yang harus dikerjakan
saat ini," jelas Supriyanto.
Diakuinya,
ini merupakan tugas pertama kali menjadi Kalapas, sebab sebelumnya di Lapas Kelas
I Malang menjabat sebagai Kabid.
"Saya
tugas di Jawa Barat ini yang kedua kalinya dan sudah beberapa kali menjabat
dari yang jauh hingga yang dekat sudah saya lalui, Alhamdulillah disini luar
biasa mungkin disini hadiah dari Allah, saya mohon dukungan dan arahan teman
teman untuk memberikan yang terbaik," pungkasnya. (Eda)*
0 Comments