CIAMIS,-
Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-96, ratusan Santi
Pesantren Darussalam Ciamis menggelar upacara bendera. Selain para santri
upacara itu juga diikuti 114 siswa SMA Katolik Santo Yakobus Jakarta yang
sedang melaksanakan kegiatan Ekskursi Kebhinekaan SMA Katolik Santo Yakobus
bertema “Dulur Sabangsa” Senin, (28/10/2024).
Salah
seorang pengurus Pesantren yang bertindak sebagai pemimpin upacara menyampaikan
sambutannya. Ia juga mengucapkan selamat datang kepada para siswa-siswi dari
Jakarta.
"Kehadiran
mereka menambah semangat seluruh peserta dalam mengenang perjuangan para pemuda
dimasa lalu," katanya.
Para
siswi dari Santo Yakobus yang hadir pun mengenakan penutup kepala sebagai
bentuk penghormatan pada tradisi selama upacara.
Kepala
Bidang Pendidikan dan Pengendalian Mutu Sekolah Santo Yakobus, Francis
Krisnagara mengatakan, keikutsertaan para siswa dalam kegiatan tersebut
merupakan bagian dari program Ekskursi kebhinekaan yang bertajuk “Teman Dulur
Sabangsa”.
Dijelaskan,
program ini bertujuan untuk mempererat rasa persaudaraan dan pemahaman terhadap
keragaman bangsa Indonesia.
“Kami
berharap melalui kegiatan ini, para siswa dapat belajar tentang semangat
kebersamaan yang pernah dicontohkan para pemuda pada Hari Sumpah Pemuda,”
ungkapnya.
Upacara
di Pesantren Darussalam Ciamis ini mencerminkan semangat persatuan dan
kerukunan antar umat beragama, memberikan kesempatan bagi generasi muda untuk
merefleksikan makna penting dari Sumpah Pemuda sebagai ikatan kebangsaan yang
menyatukan seluruh rakyat Indonesia.
Kongres
Pemuda bertujuan untuk memperkuat rasa persatuan dan kebangsaan Indonesia yang
telah tumbuh didalam benak dan sanubari pemuda-pemudi. Adapun hasil kongres
tersebut membuahkan ikrar sumpah pemuda.
Tujuannya
agar pemuda-pemudi Indonesia senantiasa mencintai tanah air Indonesia, menjaga
dan merawat persatuan kita sebagai sebuah bangsa, serta menjunjung penggunaan
bahasa Indonesia dalam kehidupan sehari-hari. (Nank)*
0 Comments