Proaktif KPU Ciamis Diapresiasi KPU Jabar

ciamiszone.id :

CIAMIS,- Ketua KPU Jawa Barat, Umi Wahyuni sangat mengapresiasi atas langkah proaktif yang dilakukan KPU Ciamis dalam mempersiapkan logistik Pemilukada, meskipun distribusi logistik belum dimulai. KPU Ciamis juga telah melaksanakan Bimbingan Teknis (Bimtek) kepada PPK dan PPS terkait pengelolaan logistik.

"Ini langkah preventif yang sangat baik," katanya saat mengadiri Rapat Koordinasi (Rakor) terkait persiapan pengelolaan logistik untuk badan adhoc dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 yang dihadiri perwakilan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Kabupaten Ciamis di Aula Hotel Tyara Plaza, Kamis (17/10/2024).

Menurut Umi, proses produksi logistik pemilu seperti surat suara dan kotak suara sudah hampir selesai dan akan segera didistribusikan ke kabupaten/kota di Jawa Barat.

"Kami telah memetakan jalur distribusi logistik berdasarkan jarak terdekat dan jumlah TPS di setiap wilayah. Proses distribusi akan diawasi ketat oleh pihak keamanan," katanya.

Ketua KPU Ciamis, Oong Ramdani mengatakan, kehadiran Ketua KPU Jawa Barat telah memberikan semangat baru bagi jajaran KPU Ciamis.

"Kehadiran Bu Umi menjadi energi positif bagi kami untuk memaksimalkan persiapan pemilu serentak 2024," katanya.

Menurutnya, pengelolaan logistik yang tepat waktu dan sesuai kebutuhan di setiap TPS sangat penting. Logistik seperti kotak suara, tinta, bilik suara, dan surat suara harus didistribusikan dengan baik.

"Keterlambatan sedikit saja bisa mempengaruhi kelancaran pemungutan suara," tegasnya.

Dijelaskan, meskipun Pilkada Ciamis hanya memiliki satu pasangan calon, aturan tetap akan berjalan sesuai ketentuan, dengan dua pilihan di surat suara, yaitu pasangan calon dan kolom kosong.

"Kami akan memastikan integritas dan profesionalisme tetap terjaga dalam setiap proses pemilihan," tegasnya.

Menurut Oong, agar seluruh PPK dan PPS menjaga netralitas dan profesionalitas selama proses pemilu, mengingat tantangan yang dihadapi khususnya dalam pengelolaan logistik.

Dengan rapat koordinasi ini, KPU Ciamis berharap seluruh pihak dapat memastikan logistik pemilu tersedia tepat waktu, sesuai dengan kebutuhan, sehingga pemungutan suara dapat berjalan lancar.

"Netralitas dan profesionalitas adalah kunci suksesnya penyelenggaraan pemilu," katanya. (Nank/Eda)*


Post a Comment

0 Comments