CIAMIS,- Pengurus
Cabang (Pengcab) Federasi Hockey Indoensdia (FHI) Kabupaten Ciamis menyambut pasangan
suami istri Fajar Jaelani Nugraha dan Ai Melis Kusmiati yang meraih dua medali
emas untuk Kontingen Jawa Barat pada Pekan Olahraga Nasional XXI Aceh-Sumut
Tahun 2024. Peraihan medali emas tersebut menobatkan Fajar berhasil hattrick
setelah sebelumnya pada PON XIX Jabar dan PON XX Papua mempersembahkan medali
yang sama dari nomor beregu putra.
Selain
menyambut pasangan suami istri peraih medali emas, Pengcab Federasi Hockey Indoensia
(FHI) Ciamis juga menyambut Ismiyati Nursyamsiah, peraih medali perunggu dari
nomor beregu putri outdor di alah satu rumah makan di Ciamis, Selasa
(24/09/2024).
Berbeda
deangan suaminya yang berhasil hattrick, Ai Melis baru mencetak double emas beregu
putri pada PON XX Papua dan PON XXI Aceh-Sumut.
Fajar
mengucapkan rasa syukur untuk tim Hockey Indoor putra Jawa Barat yang mencetak
hattrick pada ajang PON XXI Aceh-Sumut Tahun 2024.
"Alhamdulillah
bersyukur sekali terutamanya untuk tim Indoor putra Jawa Barat, ini merupakan
hattrick sama dengan Jawa Barat menjadi juara umum 3 kali," katanya seraya
mengatakan tim beregu putri mencetak Double Winner mendapatkan emas di PON
Papua dan PON Aceh-Sumut.
Menurutnya,
untuk menghadapi PON XXI Aceh-Sumut ia berlatih intensif selama 7 bulan dan
sempat melakukan Training Center ke luar negeri untuk meningkatkan skill,
kemampuan dan menambah ilmu baru.
"Persiapan
kita latihan mulai dari Januari sampai September, hampir satu tahun, terus ada
TC ke Thailand, dua kali ke Thailand. Alhamdulillah
banyak ilmu baru ketika di Thailand modal buat di PON," jelasnya seraya
berharap atlet-atlet lainnya agar bisa lebih rajin lagi berlatih dan jangan
bermalas-malasan.
Ketua
Pengcab FHI Kabupaten Ciamis, Dr. Erwan Darmawan mengucapkan selamat dan
apresiasi setinggi-tingginya atas diraihnya 2 emas dan 1 perunggu.
"Dua
emas dan satu perunggu ini merupakan estafet tradisi medali di Kabupaten Ciamis
dari cabor hockey, saya mengucapkan selamat dan terima kasih kepada teman-teman
atlet maupun wasit yang sudah menjaga nama baik Kabupaten Ciamis terutama
hockey Kabupaten Ciamis di kancah nasional," katanya.
Erwan
berharap, agar prestasi yang diraih oleh Fajar, Ai dan Ismi bisa turun temurun
kepada generasi berikutnya dalam upaya membanggakan nama Ciamis untuk Jawa
Barat.
"Mudah-mudahan
tradisi ini bisa kami jaga secara turun-temurun, kami juga menghadirkan atlet
peraih mendali emas pon 9 tahun 1977 Jakarta, sekarang beliau sudah berumur
mungkin 80 tahun lebih tapi tetap eksis di dunia hockey Kabupaten Ciamis,"
kata Erwan.
Erwan
menegaskan, Cabor Hockey siap untuk menghadapi Porprov 2026 baik di level
Senior maupun di level Junior.
"Kita
lihat regulasi kalau tahun kemarin kita diperbolehkan menyertakan senior tetapi
tahun ini belum jelas, disertakan atau tidak itu tidak jadi masalah, secara
senior maupun Junior kita siap," tegasnya.
Ketua
Umum KONI Kabupaten Ciamis, H Endang Sutrisna juga memberikan apresiasi kepada
Fajar, Ai dan Ismi yang sudah berjuang untuk Jawa Barat di PON XXI Aceh-Sumut
Tahun 2024.
"Raihan
emas dan perunggu ini harus jadi pegangan, modal dan kekuatan yang harus
ditingkatkan tidak hanya atlet hockey saja tetapi di semua cabor di Kabupaten
Ciamis," katanya.
Endang
berharap seluruh atlet Ciamis yang meraih medali ubtuk mepertahankan
prestasinya dan tetap gigih berlatih karena perjalanan masih panjang akan
menghadapi Porprov 2026.
"Prestasi
yang sudah diraih pertahankan dan tetap terus latihan karena kita akan
menghadapi Porprov tahun 2026. Saya harap untuk atlet dimohon setelah pulang
dari tanding istirahat boleh, dan ada agenda lagi untuk mengadakan persiapan
sehingga prestasi kita bisa meningkat," pungkasnya. (Eda)*
0 Comments