Ekspo Pendidikan, Inovasi Tingkatkan Kualitas SDM

ciamiszone.id :

CIAMIS,- Dalam rangka Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) dan Hari Jadi Kabupaten Ciamis Ke-382, Dinas Pendidikan (Disdik) Ciamis menggelar acara Ekspo Pendidikan tahun 2024 di Halaman Aula Disdik Ciamis, Rabu (05/06/2020).

Pj Bupati Ciamis, Engkus Sutisna didampingi Sekertaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ciamis, Dr. Andang Firman Triyadi dan Kepala Disdik Ciamis, Dr. Erwan Darmawan udsi membuka resmi kegiatan tersebut mengatakan, Disdik Ciamis secara nyata terus berkiprah dan berkontribusi dalam implementasi Program Merdeka Belajar yang digulirkan Kemendikbudristek.

"Ini sebagai inovasi dalam meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) untuk mendukung pembangunan berkelanjutan khususnya di Kabupaten Ciamis," katanya.

Menurutnya, banyak prestasi yang telah ditorehkan Disdik Ciamis, baik diberikan langsung oleh Disdik, pendidik, peserta didik, satuan pendidikan maupun komunitas belajar.

"Prestasi ini hendaknya mampu membangkitkan semangat untuk terus berkarya, jangan berpuas diri, karena karya yang sesungguhnya adalah kemajuan peserta didik itu sendiri. Kita punya tantangan yang besar, yaitu mewujudkan generasi emas pada tahun 2045. Hal ini akan terwujud dengan kerja keras, kerja cerdas da kerja ikhlas dari seluruh warga pendidikan," jelasnya.

Menurut Pj Bupati, kegiatan ini sejalan dengan Misi Kabupaten Ciamis yaitu meningkatkan SDM. Untuk itu berharap Ekspo Pendidikan mampu menstimulasi bakat-bakat dan potensi luar biasa dalam bidang sains, teknologi, dan seni dari peserta didik dan pendidik untuk selalu berkarya dalam menggapai masa depan yang gemilang.

Engkus berharap agar Disdik Ciamis dapat meningkatkan kualitas SDM para pendidik dengan cara menempuh jenjang Pendidikannya baik S1, S2, maupun S3. Ia juga sangat mengapresiasi atas kontribusi Universitas Terbuka (UT) UPBJJ Bandung dalam meningkatkan kompetensi pendidik melalui pemberian kesempatan pendidikan jenjang S1 dan S2 yang linier untuk tenaga pendidik di lingkungan Disdik Ciamis.

"Saya harap kerjasama yang selama ini sudah terjalin dengan baik dapat terus berkelanjutan dimasa yang akan datang," tegasnya.

Sementara Kadisdik Ciamis, Dr Erwan Darmawan mengatakan, maksud dan tujuan expo pendidikan tersebut adalah menstimulasi kreatifitas para peserta didik dan pendidik juga mengimplementasikannya pada teknologi.

Tema yang diusung adalah “Dengan semangat Hari Pendidikan Nasional mari kita bergerak bersama bersinergi dan berkolaborasi lanjutkan merdeka belajar”.

"Expo Pendidikan tahun ini sebagai salah satu implementasi dan komitmen Disdik Ciamis untuk menampung dan mensinergikan karya dan kreativitas yang inovatif dari pendidik dan peserta didik," katanya.

Menurut Erwan, dengan adanya ekspo para anak didik dan peserta didik, pendidik dan tenaga pendidikan dapat menyajikan apa yang sudah mereka lakukan dan mereka pelajari di sekolah.

"Semoga anak-anak menjadi lebih kreatif, lebih berkreasi untuk terus berkarya, tapi tidak meninggalkan pendidikan. Secanggih-canggihnya teknologi tetapi kalau bukan untuk anak itu bukan apa-apa, bagi saya pendidikan paling utama," jelasnya.

Ekspo diikuti oleh seluruh Korwil, Komisariat, KCD (SMA, SMK, SLB), PKBM, dan yang lainnya dengan jumlah keseluruhan sebanyak 42 Stand. Kegiatan akan dilaksanakan selama dua hari mulai hari Rabu-Kamis (05-06 Juni 2024). (Nank/Eda)*


Post a Comment

0 Comments