CIAMIS,- Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Ciamis meraih peringkat pertama dalam kategori Pencegahan dan Penanganan Kekerasan (PPK) di Satuan Pendidikan tingkat Jawa Barat.
Raihan prestasi tersebut merupakan hasil dari dedikasi, kolaborasi dan sinergitas luar biasa Pemkab Ciamis dalam menciptakan lingkungan pendidikan yang aman juga nyaman bagi siswa.
Prestasi ini menegaskan komitmen Disdik Ciamis dalam memberikan perlindungan maksimal kepada siswa dari segala bentuk kekerasan di lingkungan pendidikan. Melalui program-program preventif dan responsif, Disdik Ciamis berhasil menciptakan budaya sekolah yang mendukung pertumbuhan dan perkembangan peserta didik.
Tim Pencegahan dan Penanganan Kekerasan (TPPK) merupakan tim yang dibentuk pada satuan pendidikan sebagai upaya mencegah dan menangani kasus kekerasan, perundungan yang terjadi di satuan pendidikan.
Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis, Dr. H Wasdi Idjudin bersyukur atas penghargaan yang diraih. Penghargaan tersebut merupakan hasil kerja keras Pemkab Ciamis bersama masyarakat Kabupaten Ciamis.
"Alhamdulillah ini semua berkat kerja keras Pemkab bersama masyarakat Kabupaten Ciamis dalam menangani tindakan kekerasan di lingkungan pendidikan," katanya, Jumat (26/01/2024).
Dikatakannya, Disdik Ciamis sedang gencar melaksanakan workshop di kalangan guru, para pendidik, kepala sekolah maupun masyarakat untuk melakukan pencegahan tiga hal yang tidak diharapkan ada di lingkungan pendidikan.
"Secara regulasi kita telah membentuk Tim Penanganan dan Pencegahan Kekerasan, Perundungan juga Intolerasi. Kemarin kita bersama para guru PAUD, SD dan SMP telah melaksanakan workshop pencegahan tiga hal itu," ungkapnya.
Dijelaskan, acara workshop tersebut dihadiri Bupati Ciamis, Dr. H Herdiat Sunarya, yang memberikan pengarahan kepada para peserta. Kedepan pihaknya juga akan mengadakan workshop dengan para kepala sekolah dengan tema yang sama, yaitu dalam rangka pencegahan perundungan kekerasan dan intoleransi di lingkungan satuan pendidikan.
"Alhamdulillah langkah-langkah ini tidak hanya dilakukan oleh dinas tapi juga oleh masyarakat juga rekan-rekan kita di lembaga besar. Mudah-mudahan tiga dosa besar dari dunia pendidikan yaitu perundungan, kekerasan dan intoleransi bisa dicegah," jelasnya.
Wasdi juga bersyukur, karena Kabupaten Ciamis pada tanggal 22 Januari 2024, telah berhasil meraih satu prestasi di tingkat Provinsi Jawa Barat.
"Kita berada di urutan pertama mudah-mudahan semakin hari semakin baik dan semua peserta didik terlindungi dan terhindar dari tiga hal yang tidak kita harapkan baik itu pereundungan, kekerasan maupun intoleransi. Mohon doa dari semuanya," ucapnya.
Wasdi
juga mengucapkan terima kasih atas partisipasi dan dukungan semua pihak.
mudah-mudahan kita senantiasa diberi kekuatan untuk memberikan kebaikan kepada
putra-putri kita dan seluruh anak-anak yang merupakan generasi bangsa. (Nank)*
2 Comments
penghargaan provinsi dari lembaga apa?
ReplyDeletepertanyaan bagus, dari mana penghargaanya. setau saya untuk perkara kekerasan seksual dan perundungan di kabupaten ciamis tidak sehat
ReplyDelete