CIAMIS,- Sebagai bentuk toleransi antar umat beragama, menjelang perayaan Natal 2023, umat kristiani dan warga disekitar Kampung Kerukunan bersama-sama membuat pohon natal di Gereja Katolik Santo Yohanes, Rabu (20/12/2023).
Mereka menghias dua pohon natal yang bertemakan Pemilu 2024. Kedua pohon natal tersebut dihiasi slogan dan ajakan terkait Pemilu damai, jangan golput, hindari politik uang dan lainnya.
Ketua PKK RW 12, Ny Aneng yang juga istri dari Ketua RW 12 Kelurahan Ciamis Kecamatan Ciamis mengatakan, warganya membantu menghias pohon natal itu merupakan bentuk toleransi antar umat beragama.
"Kami
sebagai perwakilan warga Kampung Kerukunan mendukung kegiatan ini. Kami juga
mendukung terciptanya Pemilu 2024 mendatang berjalan aman, lancar, tertib,
kondusif dan damai," katanya.
Menurutnya, kegiatan menghias pohon natal tersebut baru dilaksanakan tahun 2023 ini, karena berkaitan dengan tahun politik yaitu adanya Pemilu 2024 mendatang.
"Baru kali ini, tadi saya pasang slogan ayo memilih untuk Indonesia maju, karena pohon natal yang dihias itu temanya Sukseskan Pemilu 2024. Jadi kami memasang ajak-ajakan untuk mensukseskan Pemilu 2024 mendatang," ungkapnya.
Sementara perwakilan Orang Muda Katolik (OMK) di Gereja Katolik Santo Yohanes, Stephanie Laurent mengakui, tema pohon natal tahun ini diaambil dari situasi dan kondisi Bangsa Indonsesia yang dalam waktu dekat akan menggelar Pesta Demokrasi lima tahunan, yaitu Pemilu 2024.
“Jadi
kami ambil tema terkait Pemilu 2024, kami mengajak warga untuk mensukseskan
Pemilu 2024 dengan lancar dan damai. Jadi kami terapkan slogan-slogan di Pohon Natal
itu untuik mengajak masyarakat mensukseskan Pemilu damai tanpa ekses. Kami juga
bersyukur karena warga sekitar sangat antusias ikut membantu pembuatan Pohon Natal
bertemakan Pemilu ini,” jelasnya. (Eda/Nank)*
0 Comments