Jelang Pemilu 2024, PAN Ciamis Rapatkan Barisan

ciamiszone.id :

CIAMIS,- Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Ciamis merapatkan barisan di internal partai.

Ketua DPD PAN Kabupaten Ciamis, H Yana D Putra mengakui hal itu ketika menghadiri Roadshow dan Konsolidasi DPD, Dewan Pimpinan Cabang (DPC), dan Dewan Pimpinan Ranting (DPRt) Dapil 1 Ciamis, Sabtu (18/11/2024) di Gedung Puspita Ciamis.

Menurutnya, saat ini DPD PAN Kabupaten Ciamis mulai merapatkan barisan di internal partai untuk menghadapi masa kampanye Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang. Untuk itu Ia mengharapkan agar para Calon Legislatif (Caleg) PAN dapat memanfaatkan masa kampanye semaksimal mungkin.

"Untuk roadshow dan konsolidasi kader ini kita runing selama tiga hari. Kita akan kumpulkan para pengurus tingkat kecamatan dan ranting perdapil selama tiga hari di enam dapil yang ada di Kabupaten Ciamis," katanya.

Dengan kegiatan roadshow, pihaknya mulai mengokohkan kembali tali persaudaraan untuk menyukseskan Pemilu tahun 2024 mendatang, dengan nyaman tanpa ada hal-hal yang mengundang perselisihan antar caleg.

Yana juga menyampaikan, untuk raihan kursi di DPRD Kabupaten  Ciamis menargetkan minimal 7 kursi dengan menjaga atau mempertahankan yang sudah ada (incumbent) dan menutup dapil-dapil lain yang masih hasil Pemilu 2019 kemarin kosong.

"Kita harus bisa memanfaatkan peluang yang ada untuk bisa memperkuat barisan. Semua telah kita kumpulkan, merapatkan dan mengkokohkan barisan untuk menjaga suara di pemilu mendatang," jelasnya.

Untuk menjaga dan mengamankan lerolehan suara yang dikumpulkan di Tempat Pemungutan Suara (TPS), pihaknya sudah membentuk saksi yang akan ditempatkan disetiap TPS.

"Untuk menjaga perolehan suara, kita akan tempatkan dua orang saksi disetiap TPS," ungkapnya.

Saksi di TPS bertugas untuk merekap dan melaporkan hasil dari TPS dengan menggunakan aplikasi SimPAN yang didalamnya selain bisa mendata kader PAN di TPS juga melaporkan raihan suara PAN dan calegnya disetiap TPS.

“Pendataan melalui SimPAN dilakukan secara online dan langsung diuplaod ke tingkat DPP,” tegasnya. 

Yana juga menambahkan dalam Pilpres tahun 2024 mendatang, PAN telah mendukung pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka dan menegaskan agar semua mulai dari pengurus, kader, caleg maupun simpatisan PAN dapat memenangkan pasangan tersebut. (Nank/Eda)*

Post a Comment

0 Comments