Area Parkir Depan RSUD Ciamis Disterilkan

ciamiszone.id :

CIAMIS,- Untuk menciptakan halaman depan RSUD Ciamis agar terlihat bersih dan enak dipandang, Dinas Perhubungan (Dishub) dan Sentrypark Utama Indonesia (Vendor Parkir di RSUD Ciamis) melakukan sterilisasi di halaman depan RSUD Ciamis.

Kepala Dishub Ciamis melalui Kepala Unit Pelayanan Teknis Daerah (UPTD) Parkir Dishub Kabupaten Ciamis, Dedi Iswandi mengatakan, terkait penutupan area depan RSUD yang selalu digunakan parkir oleh pengunjung, pihaknya telah melakukan sterilisasi. Hal ini berdasarkan permintaan resmi RSUD Ciamis kepada Dishub untuk melakukan sterilisasi di area tersebut.

"Kami melaksanakan sterilisasi di area itu berdasarkan atas surat permintaan dari pihak RSUD kepada Kadishub tentang permohonan penutupan lahan parkir di depan RSUD Ciamis," katanya, Rabu (26/07/2023) di Terminal Ciamis.

Dijelaskan Dedi, sterilisasi dilaksanakan agar terlihat dari segi estetika, juga tidak menghambat arus lalu lintas di area tersebut, sehingga lancar tidak terjadi penumpukan kendaraan dan kejadian yang tidak diinginkan.

"Yang paling utama adalah untuk akses keluar masuk ambulance, selama ini ambulance yang akan masuk maupun keluar menjadi terhambat karena adanya kendaraan roda dua dan roda empat yang parkit di area itu," jelasnya.

Menurutnya, sejak dilakukan penutupan, pihaknya terus mengawal, bahkan menempatkan petugas untuk memantau dan memberitahu agar masyarakat yang akan parkir di area tersebut diarahkan untuk parkir di area parkir yang disediakan pihak RSUD.

"Dengan sterilisasi ini kami berharap kendaraan yang melintas di depan RSUD lancar, tidak mengganggu akses masuk ambulance dan estetika RSUD terlihat," ucapnya.

Direktur RSUD Ciamis, dr. Rizali Sopian melalui Kepala Bagian (Kabag) Tata Usaha (TU) RSUD Ciamis, Aris mengatakan sterilisasi itu dilakukan untuk penataan, agar wajah RSUD Ciamis terlihat rapih, tidak sembrawut dan yang utama akses keluar masuk ambulance tidak terhalang oleh kendaraan yang parkir di area itu.

"Karena hal itu, kami mengirim surat kepada Dishub Ciamis agar melakukan sterilisasi di area parkir itu," katanya.

Dijelaskan Aris, pihak RSUD telah menyediakan tempat parkir yang sudah ditata untuk keamanan dan kenyamanan para pengunjung yang membawa kendaraan. Penataan tempat parkir tersebut memang dirancang untuk memberikan keamanan dan kenyamanan kepada para pengunjung rumah sakit.

“Kami malakukan penutupan area parkir itu untuk memberikan keindahan bagi RSUD Ciamis, juga demi kenyamanan dan keamanan kendaraan pengunjung rumah sakit. Dari kajian andalalin juga area itu merupakan belokan yang tidak boleh untuk parkir kendaraan,” jelasnya.

CEO Sentrypark Utama Indonesia, Andri Adam mengatakan awal mula area yang disterilisasi dari parkir motor dan mobil itu karena selain lokasinya merupakan belokan juga sering menimbulkan kemacetan dan terjadi tabrakan.

"Penutupan tempat parkir itu kami lakukan setelah berkomunikasi dengan pihak RSUD dan Dishub Ciamis. Sterilisasi ini agar wajah rumah sakitnya kelihatan, enak dipandang juga tidak semrawut," ungkapnya

Dijelaskan Andri, pihaknya banyak menerima laporan dan keluhan dari masyarakat yang mempertanyakan area parkir tersebut yang terlihat berantakan dan menghalangi akses masuk ambulance.

"Kami banyak menerima laporan terkait area itu, bahkan sering kejadian ketika ada mobil yang keluar dari area itu, ada yang bergesekan dengan kendaraan lain," ucap Andri.

Andri menjelaskan, bahu jalan yang ditutup memang lokasi parkir berlangganan. Namun bagi kendaraan roda dua tidak dialokasikan parkir gratisnya. Sehingga harus masuk ke lokasi parkir RSUD Ciamis yang telah disediakan. Ia juga menjelaskan nasib juru parkir yang berada di bahu jalan tersebut.

"Untuk juru parkir yang tadinya di bahu jalan yang ditutup RSUD itu ditarik ke pihak RSUD, jadi pegawai disini sehingga tidak open rekrutmen lagi," jelasnya.

Andri memaparkan, penutupan bahu jalan lahan parkir berlangganan juga bertujuan agar bangunan RSUD Ciamis terlihat dan akses ambulance tidak terhalangi oleh kendaraan yang parkir.

"Sebelum ditutup biasanya macet, namun ketika sudah ditutup kita bisa melihat wajah depan RSUD lebih terilihat rapih tidak sembrawut lagi. Alhamdulillah banyak respon positif dari masyarakat," pungkasnya. (Nank)*


Post a Comment

0 Comments