ISLAMIC CENTER,- Ada yang unik dan menarik di gelaran Ciamis Creative Festival (CCF), yaitu lukisan dari limbah ampas kopi yang bernilai jual tinggi. Beberapa seniman dan pengrajin kreatif telah menemukan cara untuk memanfaatkan ampas kopi menjadi bahan seni yang unik dan bernilai jual.
Karya unik tersebut berada di stand komunitas Barang Bekas Berkelas (Barbeklas) yang dimotori Dian Nurgada, yang menurutnya, ampas kopi seringkali dianggap sebagai limbah yang tidak berguna setelah proses penyeduhan kopi selesai. Namun ampas kopi ternyata banyak manfaatnya salah satunya dapat dijadikan sebagai bahan untuk melukis pengganti cat.
"Kami menyewa stand di CCF ini untuk mengenalkan seni lukisan dari ampas kopi, sehingga masyarakat Ciamis mengetahui ampas kopi bisa dimanfaatkan menjadi barang yang berharga," katanya, Sabtu (03/06/2023).
Menurut
Dian, melalui teknik dan kreativitas seseorang, barang bekas dapat diolah
kembali menjadi barang yang memiliki nilai jual, salah satunya ampas kopi yang
sebelumnya diabaikan ini dapat diubah menjadi lukisan indah yang menarik
perhatian banyak orang.
"Biasanya lukisan memanfaatkan pewarna sebagai bahannya, namun kita memanfaatkan ampas kopi untuk membuat lukisan," katanya.
Dian juga menjelaskan, proses pengerjaan lukisan dari ampas kopi ini tidak bisa dipatok, jika mood pelukis sedang bagus maka satu buah lukisan hanya membutuhkan waktu 1 - 3 jam, namun jika mood sedang tidak bagus proses nya bisa sampai 3 hari.
"Ampas kopi yang digunakan adalah ampas kopi asli. Saya mendapatkan ampas kopi dari Cafe Plamboyan," akunya.
Untuk kisaran harga penjualan per satu lukisan, menurut Dian para seniman di Barbeklas tidak akan mematok harga, dan harga akan disesuaikan dengan pesanan dari para pembeli (pemesan).
"Alhamdulillah sampai saat ini kita sudah menerima sebanyak 10 pesanan ada yang beli langsung ke stand ada juga yang minta diorder," jelasnya.
Dengan adanya Ciamis Creative Festival tersebut Dian mengaku sangat merasa terbantu karena bisa memperkenalkan seni lukis ampas kopi kepada masyarakat.
"Dari awal saat melihat judulnya Ciamis Creative Festival, saya langsung tertarik sehingga langsung terpikir untuk membuat stand dan ini juga bisa menjadi pemicu bagi kreator-kreator seni lukis lainnya," ungkapnya.
Bagi masyarakat Kabupaten Ciamis yang ingin memesan lukisan dapat langsung datang ke Sekertariat Barbeklas di Cafe Plamboyant Jalan Sukajadi Kecamatan Sadanya Ciamis.
"Selain
memanfaatkan limbah ampas kopi, kita juga mengolah berbagai limbah untuk
dijadikan barang yang bernilai jual diantaranya limbah kayu dan bambu,"
pungkasnya. (Nank)**
0 Comments