Kolaborasi Kodim dan Pemkab Gelar BSMSS di Desa Jelat

ciamiszone.id :

BAREGBEG,- Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Ciamis bekerjasama dengan KODIM 0613/Ciamis berkolaborasi dan bersinergi menggelar Bakti Siliwangi Manunggal Satata Sariksa (BSMSS).

BSMSS bertujuan untuk meningkatkan pemberdayaan masyarakat desa agar mampu mengelola berbagai potensi serta sumber daya yang dimiliki. Meningkatkan peran pemerintah daerah dan TNI dalam memfasilitasi faktor-faktor pendukung pertumbuhan ekonomi masyarakat agar terasa manfaatnya.

Bupati Ciamis, Dr. H Herdiat Sunarya dalam sambutan yang dibacakan Asisten Daerah (Asda) Bidang Pemerintahan, Hendra Suhendra mengatakan, BSMSS merupakan sarana untuk memupuk dan menumbuhkembangkan persatuan, solidaritas sosial, kekompakan dan keterpaduan semangat bergotong- royong antara TNI, unsur pemda dan warga masyarakat desa dalam mengatasi berbagai permasalahan yang ada di tengah-tengah masyarakat.

"BSMSS merupakan program untuk meningkatkan kemanunggalan TNI dan rakyat, serta mempercepat pembangunan di wilayah Kabupaten Ciamis, BSMSS tahun 2023 fokus dilaksanakan di wilayah Desa Jelat Kecamatan Baregbeg," katanyadi GOR Gunung Tanjung, Desa Jelat, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis, Kamis (04/05/2023).

Menumbuhkan rasa memilik dan bertanggung jawab semua pihak baik pemerintah desa dan masyarakat dalam memanfaatkannya, sehingga akan berdampak positif bagi proses penyadaran dan pemberdayaan masyarakat untuk membangun diri dan lingkungannya secara swakarsa dan swadaya.

Menurutnya, BSMSS dilaksanakan selama 15 hari (04 - 17 Mei 2023) sasaran kegiatan yaitu kegiatan fisik dan non fisik. Untuk kegiatan fisik meliputi pembangunan jalan rabat beton dan bangunan pelengkapnya yang berlokasi di Dusun Ragapulu dengan volume kurang lebih 293.8 M (Jalan Rabat), 55 M Tembok Penahan Tebing (TPT) dan Saluran. Pembangunan jalan lapen yang berlokasi di Dusun Desa dengan volume kurang lebih 157 M dan pembangunan jalan rabat beton dengan volume 50 M.

“Untuk sasaran non fisik dilaksanakan empat sasaran kegiatan yaitu sosialisasi pencegahan dan menangkal radikalisme, sosialisasi budidaya ikan nila, sosialisasi pencegahan stunting, pelayanan kependudukan dan penyerahan bantuan sembako bagi 40 penerima manfaat," ungkapnya.

Bupati juga menghimbau sekaligus mengajak kepada seluruh masayarakat Desa Jelat, atas segala hasil yang akan diperoleh dalam kegiatan BSMSS ini khususnya yang bersifat fisik, hendaknya dapat dimanfaatkan seoptimal mungkin tanpa mengabaikan unsur pemeliharaannya. Selain itu yang terpenting adalah semua hasil dari kegiatan ini, baik yang bersifat fisik maupun non fisik hendaknya dapat ditindaklanjuti bahkan ditingkatkan melalui program ataupun dengan kegiatan lainnya.

“Pada hakikatnya BSMSS hanya merupakan pemicu bagi tumbuh kembangnya motivasi masyarakat untuk mau dan mampu memberdayakan diri dan lingkungannya," tegasnya.

Sementara Dandim 0613/Ciamis, Letkol Inf. Wahyu Alfiyan Arisandi mengatakan, BSMSS sebagai bentuk pendekatan pembangunan dan terminologi kebijakan pembangunan yang berkaitan erat dengan pelaksanaan peningkatan pembangunan masyarakat di desa/kelurahan, Kodim 0613/Ciamis.

Menurutnya, program tersebut dilaksanakan sebagai upaya membantu akselerasi pembangunan di desa/kelurahan, memantapkan wawasan kebangsaan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara untuk mewujudkan ketahanan wilayah yang tangguh serta memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa.

Salah satu tujuan diselenggarakannya kegiatan BSMSS adalah mengedepankan peran masyarakat dalam bentuk gotong royong yang mampu menumbuhkan motivasi serta menggerakan potensi dan kemampuan dalam pembangunan.

"Ini merupakan salah satu wujud kepedulian dan tanggung jawab sosial TNI terhadap kondisi kehidupan masyarakat. Dalam pelaksanaanya kita melibatkan TNI, Polri, pemerintah daerah, institusi terkait, dan segenap lapisan masyarakat," ucapnya.

Dijelaskan Dandim, nilai utama yang hendak dibangun dalam penyelenggaran BSMSS ini adalah kemanunggalan komponen TNI dan aparat pemerintah disemua tingkatan dengan segenap lapisan masyarakat, sehingga penetapan program pembangunan sejalan dengan kebutuhan real masyarakat.

"Kita kembalikan ke nilai-nilai sosial untuk membangun masyarakat. Agar lebih bersinergis, TNI-Polri dan pemerintah daerah berkolaborasi untuk melaksanakan kegiatan ini. Pelaksanaan BSMSS ini merupakan inovasi untuk menggali berbagai potensi yang ada di daerah. Ini merupakan program untuk membangun dan memupuk kebersamaan antara TNI Polri dan Pemkab Ciamis akan selalu menjaga keamanan dan ketertiban di Ciamis ini," ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Desa Jelat, Arga Susila Prayoga mengucapkan terima kasih atas dipilihnya Desa Jelat menjadi lokasi BSMSS ini. Dengan adanya kegiatan BSMSS bisa berguna dan bermanfaat untuk masyarakat di Desa Jelat.

"BSMSS ini sangat berguna dan bermanfaat bagi masyarakat, baik pembangunan fisik maupun non fisiknya. Ini akan meningkatkan dan mempercepat pertumbuhan ekonomi masyarakat sekitar. Terima kasih untuk Pemkab Ciamis, Kodim 0613/Ciamis dan semua pihak yang telrlibat dalam BSMSS ini," pungkasnya. (Nank)**

Post a Comment

0 Comments