PDAM Terus Salurkan Air Bersih ke Daerah Terdampak Kemarau

ciamiszone.com :

CIAMIS,- Sejumlah daerah terdampak kemarau panjang tahun ini terus menjadi perhatian pemerintah, kebutuhan air bersih pun merupakan hal pokok yang harudipenuhi warga di daerah terdampak. Kehadiran air bersih Perusahaan Air Minum Daerah (PDAM) Tirta Galuh Ciamis menjadi hal yang ditunggu-tunggu di sejumlah titk lokasi yang benar-benar membutuhkan air.

Direktur PDAM Tirta Galuh Ciamis, Cece Hidayat melalui Kabag Humasnya, Dadan Firdaus mengatakan, terhitung Juli 2019 pihaknya sudah menyalurkan air bersih kedapa warga terdampak kemarau mencapai 630 ribu liter yang didistribusikan melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ciamis, Polres Ciamis, Kodim 0613 Ciamis dan sejumlah organisasi kemasyarakan lainya.

Meskipun ratusan ribu liter air bersih tersebut didistribusikan, PDAM Tirta Galuh masih normal dalam memenuhi kebutuhan pasokan air bersih kepada pelannggan.


“Ketersediaan air bersih PDAM Tirta Galuh untuk puluhan ribuan pelanggan masih aman,” kata Dadan Firdaus, Senin (16/09/2019).

Menurutnya, selama ketersediaan air bersih masih stabil, pihaknya akan terus membantu masyarakat yang membutuhkan air bersih selama musim kemarau ini.

“Kebutuhan pelanggan masih aman, meskipun tidak dipungkiri volume pemakaian air oleh pelanggan terus meningkat. Namun kami juga mengimbau kepada para pelanggan agar tetap bijak menggunakan air,” jelasnya.

Dalam kesempatan itu juga Dadan mengucapkan terimakasih kepada sejumlah pihak yang sudah membantu PDAM dalam menyalurkan air bersih kepada warga Tatar Galuh yang membutuhkan saat musim kemarau ini.

“Tidak dipungkiri kemarau panjang tahun ini mengakibatkan sejumlah warga di sejumlah titik rawan air bersih, dan kami terbantu oleh pihak-pihak yang ikut menyalurkan air bersih PDAM,” katanya.

Selain itu, Dadan juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap menjaga lingkungan sekitar, terutama mereka yang berada di kawasan sumber air atau pun di kawasan hulu sungai agar ketersediaan air bersih tidak terganggu oleh aktivitas warga yang bisa mencemari lingkungan, agar ketersediaan air bersih terjaga dan bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan warga Tatar Galuh. (cZ-01)*

Post a Comment

0 Comments