ciamiszone.com :
CIAMIS,- PSGC Ciamis akhirnya mencapai harapan masuk ke 8 Besar Divisi Utama Liga Indonesia, setelah dalam laga penentuan berhasil menaklukan tim tamunya PSPS Pekanbaru 3-2 di Stadion Galuh Ciamis, Minggu (28/09/14).
Bahkan, untuk laga pertamanya di 8 besar, PSGC digadang akan bertanding melawan tim Papua, Persewa Wamena pada 4 Oktober mendatang.
“Untuk kepastiannya kami belum tahu karena masih menunggu informasi lebih lanjut dari PSSI. Saat ini kami hanya baru memastikan kami lolos ke 8 besar,” kata Ass. Manager PSGC Ciamis, Aef Saefuloh dalam konferensi persnya usai bertanding di Press Room Lt 3 Stadion Galuh Ciamis.
Menurut Aef, pertandingan berjalan seimbang dan saling serang, namun tim tuan rumah ternyata lebih unggul dalam menciptakan peluang dan menghasilkan tiga gol, sementara tim tamu hanya dua gol.
“Hasil ini sesuai target yang kami pasang, bermain bagus dan menang untuk meraih poin penuh,” katanya.
Begitu juga dalam laga tandang awal di 8 Besar nanti, persiapannya seperti biasa dan sebelum-sebelumnya, para pemain sudah sangat siap dan terus berlatih untuk meraih prestasi tertinggi.
Pada paruh pertama, kedua tim sama-sama bermain kuat dengan skor imbang 1-1, tim tuan rumah pertamakali membobol pertahanan tamunya pada menit 8 oleh Alexandro Altobeli (19) dan 24 menit kemudian melalui Firman Septian (21), PSPS berhasil menyamakan kedudukan.
Memasuki babak kedua, PSGC tidak menyia-nyiakan kesempatannya sebagai tuan rumah, disaksikan ribuan mata pendukungnya serangan demi serangan terus dilancarkan hingga pada menit 55 pemain pengganti Erwin Ramdani (12) mencetak gol setelah terjadi kemelut digawang lawan, 2-1 untuk PSGC.
Namun pemain belakang PSPS yang juga kapten tim, Hovrianto (5) mengagetkan ribuan mata pendukung tuan rumah dengan tendangan geledeknya berhasil menggetarkan jala PSGC yang dikawal Irpan (28), setelah wasit memberikan tendangan bebas akibat pelanggaran, skor berubah 2-2.
Gol penentu kemenangan Laskar Ciungwanara dicetak Emile Linkers, panglima Laskar Galuh itu berhasil sebagai algojo setelah wasit Dwi Purba menunjuk titik putih karena terjadi pelanggaran dalam kotak penalty pada menit 88, skor pun berubah 3-2 untuk PSGC dan tidak berubah sampai pertandingan usai, meski terjadi tambahan waktu 2 menit. (cZ-01)*
2 Comments
akhirnya lolos juga PSGC
ReplyDeletemudah-mudahan cepat bisa tayang di tv nasional tuh
ReplyDelete