Ribuan Pengunjung Padati Pangandaran


ciamiszone.com :

PANGANDARAN,- Pengunjung Obyek Wisata Pantai Pangandaran yang akan menikmati malam pergantian tahun 2012 ke 2013 sampai hari ini, Sabtu (29/12/12) sudah memadati kawasan Pantai Pangandaran.

Berdasarkan pantauan ciamiszone sampai Sabtu dinihari seluruh hotel sudah mulai didatangi para tamu yang sebelumnya sudah memesan  (membooking) kamar hotel, dan mulai pukul 05.00 suasana Pantai Barat Pangandaran teopatnya di Pos 2 dan Pos 3 Lifeguard,  sudah dipadati pengunjung untuk berenang, padahal di lokasi tersebut dilarang untuk berenang.

Diprediksi, jumlah kunjungan wisatawan pada malam tahun baru 2013 nanti yang masuk ke kawasan Objek Wisata Pantai Pangandaran akan mencapai lebih dari 25 ribu orang.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kab. Ciamis, Sobar Sugema mengatakan, pihaknya sangat optimis kunjungan wisatawan ke Pangandaran bakal membludak dibanding tahun sebelumnya, hal ini terlihat dari data peningkatan kunjungan saat Natal 2012 kemarin.

“Jumlah kunjungan saat libur Natal saja beberapa waktu lalu mencapai 19 ribu orang, padahal prediksi peningkatan jumlah kunjungan ditergetkan hanya 15 ribu orang. Sementara target kunjungan malam tahun baru sampai pukul 24.00 sebanyak 25 ribu wisatawan. Sementara mulai pukul 00.01pada 1 Januari 2013 masuk pada perhitungan jumlah tahun 2013,” katanya.

Diakuinya, melonjaknya jumlah pengunjung tidak dipungkiri karena selain Pangandaran sudah merupakan obyek wisata favorit di Jabar juga ditunjang dengan digelarnya sejumlah event dalam menyambut tahun baru 2013 ini.

Sementara Kapolsek Pangandaram, AKP Bujang Harapan, SH mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan rekayasa lalulintas untuk mengurai dan mengurangi kemacetan di kawasan Obyek Wisata Pantai Pangandaran.

“Hari ini ada kunjungan kerja Kapolres Ciamis, AKBP Witnu Urip Laksana untuk melakukan pemantauan langsung ke lapangan terkait kesiapan menghadapi libur tahun baru nanti,” katanya.

Menurut Kapolsek, untuk rekayasa lalu-lintas di kawasan Pangandaran pihaknya akan memberlakukan one way disejumlah ruas jalan menuju pantai. Salah satunya ruas jalan di jalur tengah Pananjung dan beberapa jalan kecil di Pantai Timur dan Pantai Barat. (Jerry)

Post a Comment

0 Comments